hujan dan kita



Hujaan...
Tetesan air yang turun dari langit
Karena awan tidak sanggup lagi menahan seluruh air yang ada di dia

Kita dan hujan adalah sama
Kenapa demikian ?
Karena kita tidak bisa menahan seluruh air disaat yang tepat
Ada yang tau kenapa aku bilang seperti itu
Yup betul karena semuanya tau yang turun saat hujan adalah 1 % air dan 99 % kenangan

Nih ku tunjukkan satu lagi kenapa kita dan hujan itu sama
HUJAN
Hujan berasal dari air yang ada diawan , dibuang kebawah karena dia udah tidak sanggup menahannya lagi, lalu air tersebut diserap oleh tanah dan ada yang di ada yang diambil oleh pohon dan ada yang tetep menuju sungai dan laut, lalu ketika matahari dan air tersebut bertemu maka air akan  memuai dan diserap oleh awan kembali.

KITA
Mungkin lebih tepatnya kenangan sih, kenangan berasal dari pasangan yang sedang merasakan apa itu yang dinamakan sayang, ketika pasangan tersebut tidak bisa lagi menahan masing masing ego mereka, maka mereka pun pisah, dan kenangan mereka pun dimakan oleh waktu, ada yang menemukan yang baru ada yang tetap lanjut dengan kesendiriannya, dan ketika mereka bertemu maka kenangan mereka akan kembali.

Dari :
“ya aku mau jadi pacarmu”
“ aku sayang kamu”
“jangan tinggalin aku”
Hingga
“aku nggk bisa hidup tanpa kamu”
Dan bukan cuman yang kenangan yang manis aja yang bakal balik lagi, tapi yang buruk pun akan balik lagi
“kamu kenapa gitu”
“apa yang salah dari aku”
“aku maunya kita pisah”
“haruskah kita berpisah”
“aku benci kamu”

Nah betulkan kita dan hujan memiliki kesamaan :D
sekian dulu, mau menikmatin air yang turun secara perlahan ini dulu nih
ingat jangan galau ketika hujan hahaha

Postingan populer dari blog ini

Cerita ke 35

surat pertama untuk mama

Suprise pas kkn